spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Peringatan HUT ke-77 Koperasi di Samarinda Diwarnai Gebyar UKM dan Street Food Festival

SAMARINDA – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Koperasi  di Samarinda tahun ini terasa istimewa. Berbagai acara meriah digelar, mulai dari Gebyar UKM, Samarinda Street Food Festival, hingga Jalan Santai yang diikuti oleh seluruh elemen masyarakat.

Wakil Wali Kota Samarinda, Rusmadi Wongso, dalam sambutannya menyampaikan apresiasinya atas semangat panitia dalam memeriahkan HUT Koperasi tahun ini.

“Saya harap momentum ini menjadi ikhtiar bersama untuk memajukan koperasi di Samarinda. Koperasi maju, ekonomi Samarinda maju, dan kita bersama-sama menuju Indonesia emas tahun 2045,” ujar Rusmadi.

Lebih lanjut, Rusmadi juga menekankan pentingnya koperasi sebagai entitas bisnis yang berkerakyatan dan berwatak sosial.

“Koperasi ini perintah undang-undang dasar 1945 dan insyaAllah kalau koperasi maju rakyat sejahtera,” tambahnya.

Pada kesempatan yang sama, Kepala Dinas Koperasi, UKM, dan Perindustrian (Diskop UKM Perindag) Samarinda, Nurrahmani, menjelaskan bahwa kegiatan jalan santai merupakan bagian dari sosialisasi dan upaya untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam gerakan koperasi.

Puncak acara HUT ke-77 Koperasi akan dilaksanakan pada tanggal 18 Juli 2024 di Hotel Midtown. Pada acara tersebut, akan diadakan pemberian penghargaan kepada koperasi-koperasi sehat dan berbagai kegiatan menarik lainnya.

Nurrahmani juga menyampaikan harapannya agar masyarakat semakin mengenal dan tertarik dengan koperasi.

Baca Juga:   Perdalam Ilmu Komunikasi, UINSI Samarinda Jalin Kerja Sama dengan Malaysia

“Kami ingin ke depannya UMKM di Samarinda ini banyak yang menjadi bagian dari koperasi. Masih banyak yang belum mengetahui bahwa kredit harian bukan koperasi, dan ini yang harus kami benahi,” tuturnya.

Salah satu upaya Diskop UKM Perindag untuk membereskan koperasi yang tidak sehat dan mengembalikan fungsinya adalah dengan membentuk “Kampung Bebas Rentenir”.

Penulis: Dimas
Editor: Nicha R

BERITA POPULER