spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Unmul Gelar Wisuda, Civitas Akademika Siap Dukung Program Gratis Pol Pemprov Kaltim

Foto: Rektor Universitas Mulawarman, Abdunnur. (Hadi Winata/Radar Samarinda)

SAMARINDA – Universitas Mulawarman (Unmul) kembali meluluskan sebanyak 1.534 mahasiwa dalam kegiatan wisuda di GOR 27 September. Dalam prosesi wisuda, civitas akademika menyatakan komitmen untuk mendukung program Gratis Pol besutan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Timur (Kaltim).

Dalam pagelaran ini, Rektor Unmul, Abdunnur menekankan bahwa, pihaknya memberikan dukungan penuh terhadap kepemimpinan Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltim, Rudy Mas’ud dan Seno Aji. Terutama, program Gratispol sebagai upaya pemerataan pendidikan di Kaltim.

“Atas nama rektor dan civitas akademika, kami mengapresiasi salah satu program pemerintah provinsi, yaitu Grastispol untuk pendidikan di Kaltim. Semoga lewat program tersebut, pendidikan di Kaltim bisa jauh lebih merata nantinya,” ujarnya di Gor 27 September Unmul, Samarinda pada Sabtu (12/4/2025).

Diketahui, pada wisuda kali ini, Unmul kembali meluluskan sebanyak 1.534 mahasiwa dari program sarjana dan pascasarjana.

Wisudawan tersebut, terdiri atas 12 orang (D3), 1.305 orang (S1), 113 orang (S2), 13 orang (S3), dan 90 orang (Profesi), dengan total rincian 37.4% laki-laki dan 62.6% perempuan.

Baca Juga:   Hadi: Kerja tulus, Ikhlas, Kerja Keras, Kerja Sama, Kerja Penuh Cinta & Doa

“Ribuan mahasiswa kita lulus dari sebaran 13 fakultas, dan 1 Program Pascasarjana. Paling banyak dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan yakni 345 orang,” sebut Abdunnur.

“Saya ucapkan selamat kepada seluruh wisudawan-wisudawati, telah menyelesaikan masa studi di kampus yang tercinta ini,” tambahnya.

Lebih lanjut, Abdunnur meminta kepada para wisudawan, agar terus mengasah kemampuan mereka di bidangnya masing-masing, hingga mengamalkan ilmu mereka di masyarakat nantinya.

Menurutnya, lulusan dari UNMUL harus bisa memberikan peran besar dalam berbagai sektor kehidupan, terutama dunia pendidikan, khususnya untuk mencapai target Generasi Emas 2045.

“Jangan hanya menjadi penonton, para lulusan Unmul harus bisa berperan besar untuk mengabdi kepada bangsa dan negara,” imbuhnya.

Sementara itu, Abdunnur juga mengaku bangga atas prosesi wisuda kali ini. Tak tanggung-tanggung, Gubernur Kaltim, Rudy Mas’ud dan Ketua DPRD Kaltim, Hasanuddin Mas’ud menjadi salah satu bagian dari wisudawan program Doktor Ilmu Ekonomi dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Unmul.

“Alhamdulillah kita wisuda gelombang pertama, tentu kita berbangga termasuk Pak Gubernur dan Pak Ketua DPRD. Ini menjadi sebuah kebanggaan menjadi bagian dari Unmul dam Keluarga alumni unmul
Rektor Universitas Mulawarman,” demikian Abdunnur.

Baca Juga:   PAN Kaltim: Isran Bakal Capres 2024

Penulis: Hadi Winata
Editor: Andi Desky

BERITA POPULER