SAMARINDA – Suasana hangat dan penuh kebersamaan mewarnai Jalan Slamet Riyadi, tepat di depan Lampion Garden, Samarinda pada Selasa (18/03/2025) sore. Jajaran Polresta Samarinda turun langsung ke lapangan untuk membagikan 600 kotak takjil kepada masyarakat yang melintas. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polresta Samarinda untuk berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadan.
Pembagian takjil dimulai pukul 16.45 Wita, saat menjelang waktu berbuka puasa. Ratusan masyarakat, mulai dari pengendara motor, pejalan kaki, hingga para pekerja yang masih beraktivitas, antusias menyambut kehadiran para petugas kepolisian. Kotak-kotak takjil berisi makanan dan minuman pembuka puasa dibagikan secara gratis kepada mereka yang tidak sempat berbuka di rumah.
Kapolresta Samarinda, Kombes Pol Hendri Umar, yang turut hadir dalam kegiatan tersebut, menyampaikan pembagian takjil ini merupakan wujud kepedulian Polresta Samarinda terhadap masyarakat, khususnya di bulan Ramadan.
“Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat, terutama bagi mereka yang mungkin terjebak kemacetan atau masih dalam perjalanan saat waktu berbuka tiba,” ujarnya
Lebih lanjut, Kombes Pol Hendri Umar menjelaskan kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara polisi dan masyarakat.
“Kami berharap, kegiatan ini dapat semakin mendekatkan polisi dengan masyarakat, sehingga tercipta hubungan yang harmonis dan saling mendukung,” tambahnya.
Kegiatan pembagian takjil ini mendapat sambutan positif dari masyarakat. Salah seorang penerima takjil, Bapak Rahman, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Polresta Samarinda.
“Saya sangat berterima kasih kepada Bapak-bapak polisi yang telah membagikan takjil ini. Sangat membantu kami yang masih di jalan saat waktu berbuka,” tuturnya.
Pembagian 600 kotak takjil ini berlangsung dengan tertib dan lancar. Para petugas kepolisian dengan ramah menyapa dan membagikan takjil kepada masyarakat yang melintas.
Kegiatan ini tidak hanya memberikan manfaat bagi penerima takjil, tetapi juga menciptakan suasana kebersamaan dan kepedulian di tengah masyarakat Samarinda.
“Kegiatan berbagi takjil ini merupakan salah satu dari rangkaian kegiatan sosial yang dilakukan oleh Polresta Samarinda selama bulan Ramadan,”tutupnya.
Penulis: Dimas
Editor: Nicha R