spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Dinasti Politik Warnai Kaltim, Hamas Janji Tetap Profesional dan Berpihak pada Rakyat

SAMARINDA – Setelah Rudy Mas’ud dan Seno Aji resmi ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Kamis (6/2/2024) lalu, kini posisi Gubernur Kalimantan Timur dan Ketua DPRD Kaltim diisi oleh dua bersaudara, Hasanuddin Mas’ud (Hamas) dan Rudy Mas’ud.

Hasanuddin Mas’ud kembali menjabat sebagai Ketua DPRD Kaltim untuk periode kedua, sedangkan Rudy Mas’ud kini menduduki posisi eksekutif sebagai Gubernur Kaltim setelah sebelumnya menjabat sebagai anggota DPR RI.

Meski ada kekhawatiran publik terkait dinasti politik, Hamas menegaskan tidak ada aturan yang melarang hal tersebut.

“Ya enggak ada aturan yang melarang karena kita mengikuti tahapan mekanisme. Ya kalau memang itu sebagai saudara, ya kita saudara. Itu tidak bisa dipisahkan,” jelas Hamas–sapaan Akrab Hasanuddin Mas’ud saat diwawancarai beberapa waktu lalu.

Lebih tegas lagi, Hamas menegaskan bahwa dirinya dan Rudy akan tetap bekerja secara profesional meskipun memiliki hubungan keluarga. Bahkan, lanjut Hamas, DPRD akan tetap kritis dalam menjalankan fungsi kontrol terhadap eksekutif.

Sebab bagaimanapun, Hamas akan berpihak kepada masyarakat. Walau hubungan kakak adik, memang sempat menjadi kekhawatiran beberapa bagian masyarakat perihal dinasti politik.

Baca Juga:   Pj Gubernur Absen di Rapat Paripurna, DPRD Kaltim Khawatir Aspirasi Rakyat Terabaikan

“Kami tentu akan lebih berpihak kepada masyarakat, kami jadi lebih enak, masyarakat juga makin enak (koordinasinya),” ucap Hamas.

Tetap melaksanakan secara profesional dan sportif, itu yang ditekankan oleh Hamas. Perihal koordinasi, Hamas juga sempat menyinggung bahwa di periode sebelumnya, susah sekali bertemu dengan Gubernur.

“Kalau selama kita kan, jujur saja, komunikasi begitu susah,” kata politikus dari partai Golkar tersebut.

Pewarta: K. Irul Umam
Editor: Nicha R

BERITA POPULER