spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Dispora Kaltim Himbau Masyarakat Jaga Fasilitas Publik Olahraga untuk Keberlanjutan Penggunaan

 

SAMARINDA – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Timur mengimbau masyarakat untuk turut menjaga dan merawat fasilitas publik olahraga yang telah disediakan oleh pemerintah. Hal ini penting agar fasilitas tersebut dapat terus dimanfaatkan oleh masyarakat dalam jangka panjang.

Kepala Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Pengelolaan Prasarana Olahraga Dispora Kaltim, Junaidi, mengajak warga untuk bersama-sama menjaga fasilitas olahraga yang ada dengan tidak merusak atau menyalahgunakan sarana yang telah disediakan. Ia menegaskan bahwa pemeliharaan dan pengelolaan fasilitas yang baik sangat dibutuhkan untuk memastikan infrastruktur olahraga tetap dalam kondisi optimal.

“Pemeliharaan, pengelolaan, dan penjagaan bersama terhadap fasilitas olahraga sangat penting untuk memastikan kondisinya tetap bagus dan sesuai dengan peruntukannya,” ujar Junaidi.

Fasilitas olahraga di Kaltim dibangun dengan anggaran yang tidak sedikit, sehingga dibutuhkan kesadaran bersama untuk menjaga agar sarana dan prasarana tersebut dapat digunakan lebih lama dan memberikan manfaat jangka panjang bagi masyarakat. Selain itu, Junaidi juga menekankan pentingnya penggunaan fasilitas sesuai dengan fungsi utamanya.

Baca Juga:   Turnamen Pickleball Perdana di Kaltim, Dispora Dukung Olahraga Baru untuk Generasi Muda

“Fasilitas olahraga harus digunakan sesuai dengan fungsinya. Jika dipakai untuk kegiatan lain, seperti konser atau event besar, bisa merusak permukaan lapangan atau struktur bangunan yang memang dirancang khusus untuk olahraga,” tambahnya.

Untuk mengantisipasi penyalahgunaan fasilitas olahraga, Junaidi menyarankan agar dibangun prasarana terpisah, seperti gedung serbaguna atau lapangan upacara, yang dapat digunakan untuk berbagai kegiatan non-olahraga. Dengan cara ini, penggunaan fasilitas olahraga dapat lebih optimal.

Selain itu, Junaidi juga mengingatkan pentingnya menjaga kebersihan arena olahraga yang digunakan. Ia menyarankan agar setiap penggunaan fasilitas olahraga mengikuti Standar Operasional Prosedur (SOP) yang telah ditetapkan untuk memastikan kualitas fasilitas tetap terjaga.

“SOP ini sangat penting untuk menjaga kualitas fasilitas olahraga. Semua pihak harus berkomitmen untuk mengikuti aturan yang ada agar fasilitas yang disediakan bisa digunakan dalam jangka panjang,” kata Junaidi.

Melalui himbauan ini, Dispora Kaltim berharap masyarakat dapat lebih peduli dan bertanggung jawab dalam merawat fasilitas umum, sehingga infrastruktur olahraga yang telah dibangun bisa tetap memberikan manfaat maksimal untuk masyarakat Kaltim.(adv/disporakaltim)

Baca Juga:   Dispora Upayakan Pembenahan Stadion Palaran Sesuai Standar FIFA

BERITA POPULER