SAMARINDA – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Timur, memastikan Hotel Atlet akan tetap dimanfaatkan untuk mendukung kegiatan olahraga dengan pengelolaan yang baik.
Hal ini disampaikan Kepala UPTD Pengelolaan Prasarana Olahraga (PPO) Dispora Kaltim, Junaidi. Menurutnya wacana alih fungsi Hotel Atlet menjadi perpustakan, tidak sesuai dengan tujuan mendukung kegiatan olahraga di Kaltim.
Ia menyatakan wacana ini muncul karena ada kegelisahan Hotel Atlet akan terbengkalai. Akan tetapi ia meyakini Hotel Atlet tetap akan digunakan untuk mendukung kegiatan olahraga secara maksimal.
“Penggabungan fungsi perpustakaan dengan fasilitas olahraga akan mengurangi efektivitasnya. Suasana olahraga yang bising bisa mengganggu aktivitas membaca dan belajar di perpustakaan,” jelasnya.
“Kami akan memastikan bahwa Hotel Atlet tetap berfungsi maksimal sebagai pendukung kegiatan olahraga. Sebelum itu, kami juga akan melakukan survei kelayakan fasilitas,” sambungnya.
Junaidi menambahkan, fasilitas ini juga diharapkan mampu meningkatkan minat masyarakat terhadap olahraga serta memberikan dampak positif bagi pariwisata lokal sesuai dengan visi daerah dalam memperkuat potensi wisata berbasis olahraga.
“Keberadaan Hotel Atlet merupakan bagian dari upaya pengembangan wisata olahraga atau sport tourism di Kaltim,” pungkasnya.(adv/disporakaltim)