spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

PT Sucofindo Samarinda Rayakan HUT ke-68, Dukung Program Pemerintah dan Tingkatkan Layanan

SAMARINDA – PT Sucofindo, perusahaan inspeksi pertama di Indonesia yang berdiri sejak 22 Oktober 1956, merayakan ulang tahunnya yang ke-68. Dengan Tema “Towards Sustainable Future 22 Oktober 2024”.

Perusahaan yang sudah malang melintang di berbagai bidang seperti inspeksi, audit, pengujian, sertifikasi, dan lainnya ini menggelar berbagai acara di kantor Sucofindo Samarinda, yang tidak hanya seremonial tapi juga penuh manfaat buat masyarakat.

Asisten II Pemkot Samarinda, Marnabas, hadir dan memberikan apresiasi. Menurutnya, peran Sucofindo dalam mendukung Kota Samarinda sangat besar, terutama lewat kegiatan yang membantu masyarakat.

“Ini bukan cuma sekadar perayaan ulang tahun. Sucofindo juga melakukan donor darah, yang sangat penting buat kota kita yang butuh 100 kantong darah per hari, saya ucapkan selamat ulang tahun untuk Sucofindo,” katanya.

Vice President SBU Batubara PT Sucofindo, Teguh Ura Kusumahadi, mengatakan selama 68 tahun berdiri, PT Sucofindo semakin matang dalam berkontribusi untuk negeri.

“Kami terus bergerak menuju masa depan yang berkelanjutan, khususnya dengan fokus pada industri hijau dan pelestarian lingkungan,” ujarnya.

Kepala Cabang PT Sucofindo Samarinda, Yanuar Yudhi Isworo, menyampaikan harapan agar perusahaan terus konsisten dalam berbakti kepada bangsa, negara, serta meningkatkan kesejahteraan bagi seluruh stakeholder dan pegawai.

Baca Juga:   Atlet Kaltim, Kabar Baik Nih, Bonus PON Dipastikan Cair Tahun Ini

“Semoga di usia ke-68 ini, kami bisa terus berbakti dan berkontribusi untuk kemajuan bangsa,” ujar Yanuar.

Ia juga menambahkan bahwa Sucofindo siap mendukung program-program pemerintah, termasuk di bidang industri hijau dan ketahanan pangan.

“Kami akan mendukung pemerintah, terutama di bawah kepemimpinan Pak Prabowo dan Pak Gibran, sesuai arahan Dewan Komisaris dan Direksi,” lanjutnya.

Di sisi lain, pelanggan setia PT Sucofindo, Salean dari Unit Produksi PT MSJ, mengungkapkan rasa terima kasih dan harapan besar kepada Sucofindo yang telah memberikan layanan berkualitas sejak tahun 2004.

“Sucofindo sudah sangat bagus. Harapannya ke depan, Sucofindo bisa semakin unggul di bidang superintending dan terus meningkatkan supervisi teknis di lapangan,” katanya.

Salean juga berharap PT Sucofindo tetap konsisten dalam memberikan pelayanan terbaik, dan semakin maju di masa mendatang.

Tak hanya itu, Sucofindo juga melibatkan diri dalam rangkaian ulang tahun ini, PT Sucofindo Samarinda melakukan pembagian Alquran, alat tulis untuk pelajar, membagikan makan gratis ke sekolah-sekolah serta kegiatan donor darah yang digelar di kantor mereka.

Selain itu, acara ulang tahun ini disiarkan langsung ke-10 cabang di seluruh Indonesia, untuk karyawan Sucofindo cabang Samarinda menonton langsung melalui layar lebar di kantor.

Baca Juga:   Kadisdikbud Samarinda Apresiasi ASOGI Ke-14, Mendorong Kreativitas Generasi Muda

Di sela-sela acara, juga dilakukan penyerahan penghargaan untuk mitra-mitra setia Sucofindo, termasuk, PT MSJ, PT MHU, PT IMM, Pertamina Hulu Sanga-sanga dan PT Insani Bara Perkasa.

Penulis: Hanafi
Editor: Nicha R

BERITA POPULER