spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Warga Binaan Lapas Narkotika Samarinda Ikuti Ibadah Natal Bersama

SAMARINDA– Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Samarinda menggelar ibadah Natal yang diikuti puluhan warga binaan pemasyarakatan (WBP) di Ruang Ibadah, Rabu (7/12/2022).

Tak hanya dari lapas, ibadah juga diikuti WBP di 500 Lapas dan Rutan se-Indonesia secara daring atau online.

Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Dirjenpas, Irjen Pol Reynhard Saut Poltak Silitonga melalui Zoom Meeting.

Kepala Lapas Narkotika Samarinda, Hidayat mengatakan, kegiatan ini digelar sebagai bentuk menghormati agama yang dianut oleh WBP. Sebab, warga Lapas beragam orang dari latar belakang agama yang berbeda-beda.

“Setiap orang bebas memeluk agama dan beribadat menurut agamanya, maka dari itu jadikan perayaan Natal ini sebagai bentuk rasa syukur kita karena masih diberikan kesehatan dan dapat merayakan Natal,” ucap Hidayat.

Tak hanya sebagai perayaan, ibadah Natal bersama ini juga sebagai program rohani guna memperbaiki sikap dan perilaku WBP.

Hidayat mengharapkan, ibadah Natal kali ini maka dapat memberikan kehangatan dalam suasana Natal bagi WBP pada tahun ini.

Baca Juga:   SK Kemendagri Diterima, DPRD Persiapkan Pergantian Ketua DPRD

“Semoga lewat ibadah Natal ini para WBP dapat menjadi orang yang lebih baik lagi dan dapat menguatkan ibadahnya,” pungkasnya. (Vic)

BERITA POPULER